Gudang Edukasi

Jadwal Penting Pendaftaran , Kumpulan Materi dan Soal serta pembahasan UN , SBMPTN , UMPN , UTUL , Ujian Masuk PTN

Anak anda DIARE? Jangan disepelekan


Image result for diare cartoon
Saya yakin bahwa seluruh manusia pernah mengalami diare. Tapi apakah anda tahu bahwa diare yang sering kita sepelekan bisa menjadi suatu hal yang menyeramkan. Kita mulai dari pengertian diare, diare adalah buang air besar lebih dari 3 kali dalam sehari dengan konsistensi cair. Diare bisa dengan atau tanpa demam bahkan bisa juga disertai muntah. 














Lalu apa yang harus diperhatikan saat diare? 

  1. Sudah berapa lama diare berlangsung, frekuensi diare dalam sehari, dan  karakteristik feses       (berdarah, cucian beras, berbau amis, atau berlendir). Kurun waktu terjadinya diare dan jenis feses dapat membantu dokter mengetahui penyebab dari diare tersebut, 
  2. Jumlah cairan yang masuk selama diare dalam artian seberapa banyak minum dan seberapa banyak mengonsumsi makanan yang berair, 
  3. Kondisi anak adalah yang terpenting, Waspadalah bila anak yang semula lincah kemudian berubah menjadi lemas lunglai tak bertenaga, itu merupakan tanda bahaya diare yaitu DEHIDRASI. Dehidrasi merupakan suatu manifestasi berbahaya yang dapat menjurus ke arah kematian. 

Yuk Kenali Tanda Dehidrasi ! 

*Kelincahan anak berkurang sering muncul dengan tanda anak nampak mengantuk
*Ubun-ubun anak nampak cekung
*Telapak tangan dan kaki anak teraba dingin
* Anak nampak kehausan dan atau tidak mau minum


Image result for diare cartoon
Saat Anak Diare Apa yang Harus Dilakukan?
1. Berikan Asupan cairan yang memadai, minum air yang sudah dimasak matang. Berikan oralit sesuai petunjuk dokter sebagai pengganti cairan yang hilang
2. Membawa anak ke fasilitas kesehatan terdekat
3. Menjaga kebersihan perorangan, cuci tangan sebelum makan
4. BAB di jamban
5. Penyediaan air minum yang bersih dan selalu memasak makanan



Berantas Diare dengan Menjaga Kebersihan Lingkungan


*dr. Anastasia Citra

Kenali Apa Itu Campak Sejak Dini





Image result for morbili

Campak atau yang lebih sering disebut gabaken (bahasa jawa) adalah penyakit  menyerang semua usia namun lebih sering menyerang anak-anak. Penyebab penyakit ini adalah virus yang bernama virus measles yang penularannya melalui udara terutama melalui aktivitas bernafas,batuk atau bersin. 




Lalu Bagaimana Cara Mengenali Gejala Campak?
  • Sebelum timbul ruam-ruam merah, penyakit ini akan menunjukkan gejala berupa demam yang mendadak tinggi (tidak sumer-sumer dulu)
  • Gejala batuk pilek, dan mata merah.
  • Pada demam hari keempat, biasanya muncul ruam kemerahan yang dimulai dari belakang telinga kemudian menyebar keseluruh tubuh.


Image result for morbili cartoon

     

Apa Campak Berbahaya?


Campak akan berbahaya bila menimbulkan komplikasi, dan komplikasi lebih umum terjadi pada anak dengan gizi buruk dan anak yang belum mendapat imunisasi.
Pada orang dengan kekebalan tubuh yang baik, campak akan mengalami proses penyembuhan sendiri.



Bagaimana Cara Mencegah 
Campak?
  • Lakukan imunisasi campak pada anak berusia 9 bulan
  • Untuk anggota keluarga yang rentan tertular bisa dilakukan pemberian vaksin (dilakukan oleh dokter)
Bila Anak Saya Terserang Campak saya harus bagaimana? 
  • Tetap tenang
  • Berikan asupan cairan melalui minuman dan makanan yang cukup untuk mencegah kekurangan cairan
  • Segera bawa ke fasilitas penyedia kesehatan terdekat untuk mendapat penatalaksanaan lebih lanjut


Sumber:
  • Panduan Praktis Klinis Bagi Dokter di Fasilitas Pelayanan Kesehatan Primer